Lompat ke konten
Home » Mazars Group Tangguhkan Kemitraan dengan Binance dkk.

Mazars Group Tangguhkan Kemitraan dengan Binance dkk.

  • oleh
Binance

Firma akuntansi Mazars Group menangguhkan seluruh pr9yek dan kemitraan mereka dengan para klien kripto mereka. Pernyataan ini dilontarkan oleh salah satu mantan klien mereka, sekaligus bursa kripto terbesar di dunia, Binance. Keputusan untuk mengakhiri kerjasama dengan pihak bursa tersebut juga terjadi pada KuCoin dan Crypto.com. Langkah tersebut diambil setelah firma akuntansi global tersebut mengeluarkan laporan “proof of reserve” untuk beberapa bursa aset digital. Sementara itu, juru bicara BInance, bursa mata uang kripto terbesar di dunia, memberikan pernyataan bahwa pihak Mazars telah mengindikasikan bahwa mereka akan untuk sementara waktu menangguhkan kerjasama mereka dengan seluruh klien kripto dalam skala global.

Binance

Langkah Signifikan terhadap Binance dkk.

Firma akuntansi global, Mazars Group, telah menangguhkan seluruh kerjasama mereka dengan para klien kripto mereka. Keputusan untuk mengakhiri kerjasama dengan Binance, KuCoin, dan Crypto.com diambil setelah firma akuntansi global tersebut merilis laporan internal mereka terkait “proof of reserve” atas beberapa bursa aset digital terkait.

Langkah tersebut merupakan salah satu langkah signifikan yang terjadi di dunia kripto. Apalagi di saat bersamaan bursa-bursa utama mata uang kripto tengah berupaya untuk meningkatkan likuiditas mereka dan membuktikan bahwa mereka memiliki dana yang cukup untuk melayani permintaan penarikan dana para pengguna mereka. Sementara itu, petinggi Binance dan Crypto.com tengah berupaya untuk memastikan seluruh praktik bisnis mereka tidak akan mengulangi kesalahan yang sama seperti yang terjadi di FTX. Perusahaan ini memang baru-baru ini didakwa menggunakan dana deposit pengguna mereka secara ilegal selama bertahun-tahun sebelum mengajukan permintaan bangkrut. Akibatnya, pendiri bursa tersebut, Sam Bankman-Fried didakwa atas berbagai upaya penipuan dan pencucian uang.

Bukan Hanya Binance

Selum menghentikan kerjasama mereka dengan Binance dkk., firma akuntansi tersebut juga mengakhiri kerjasama mereka dengan Trump Organization pada bulan Februari yang lalu dalam kapasitas mereka sebagai klien. Kabarnya keputusan tersebut diambil setelah mempertimbangkan minimnya tingkat kepercayaan terhadap laporan keuangan organisasi tersebut.

Adapun pihak Mazars Group menyampaikan pernyataan mereka terkait langkah ini kepada media setempat. Pihak firma beralasan bahwa mereka menangguhkan seluruh aktivitas terkait penyediaan Laporan Proof of Reserves untuk entitas-entitas di sektor mata uang kripto karena adanya kekhawatiran terkait cara laporan tersebut dapat dipahami oleh publik.

Dampak Laporan Firma

Langkah yang diambil oleh firma tersebut turut berdampak baik secara langsung maupun tidak langsung terhadap pergerakan mata uang kripto. Beberapa jenis koin dikabarkan masuk golongan crypto yang akan naik, sementara beberapa jenis lainnya mengalami tren penurunan.

Pihak Mazars sendiri emngatakan bahwa laporan proof of reserve mereka “dibuat dalma kaitan dengan Standar Pelaporan yang relevant terhadap laporan Disetujui Berdasarkan Prosedur”.

Menurut pihak firma, laporan tersebut tidak memberikan jaminan atau pendapat audit terhadap topik yang dibahas. Sebaliknya, laporan tersebut memberikan informasi secara terbatas atas penemuan yang didasarkan pada prosedur yang disetujui terhadap topik yang dibahas berdasarkan riwayat waktu tertentu.

Di sisi lain, pihak Binance mengungkapkan tanggapan mereka terkait langkah firma tersebut. Pihak Binance hanya memastikan bahwa pihak Mazars mengindikasikan bahwa mereka akan menangguhkan seluruh kerjasama dengan klien kripto mereka di skala global, termasuk Crypto.com, KuCoin, dan tentunya perusahaan mereka.